Pada tempat yang pertama kita patut menyampaikan Puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan penyelenggaraanNya kepada kita semua terutama rahmat pendidikan yang kita terima hingga saat ini. Pendidikan dan teknologi merupakan dua hal yang tidak dapat dipisahkan di era teknologi informasi seperti sekarang ini. Pemanfaatan teknologi dalam dunia pendidikan sesungguhnya merupakan representasi kualitas sebuah lembaga pendidikan. UNIKA St. Paulus Ruteng melalui website ini memberikan kemudahan bagi seluruh civitas akademikaUNIKA St. Paulus serta seluruh lapisan masyarakat untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan tentang Lembaga UNIKA St. Paulus. Oleh karena itu kami menyampaikan selamat datang di websiteUNIKA St. Paulus Ruteng, semoga segenap civitas akademika UNIKA St. Paulus maupun seluruh masyarakat memperoleh segala informasi yang diperlukan mengenai lembaga STKIP St. Paulus Ruteng.
Rektor
Prof. DR. Yohanes Servatius Boy Lon, MA